14
50
55
Dalam rangka pemenuhan hak pegawai untuk memperoleh perlindungan atas keselamatan dan kesehatan kerja serta mengacu pada Undang-Undang Nomor 36 Tahun 2009 tentang Kesehatan menyatakan bahwa upaya kesehatan kerja bertujuan untuk melindungi pekerja agar hidup sehat dan terbebas dari gangguan kesehatan serta pengaruh buruk yang diakibatkan oleh pekerjaan. BPOM di Ambon bekerjasama dengan Rumah Sakit Siloam Ambon melakukan Medical Check Up (MCU) bagi 61 Pegawai Negeri Sipil di Lingkungan BPOM di Ambon yang mana pelaksanaannya dibagi menjadi 3 kloter pada tanggal 16-18 Januari 2023, bertempat di laboratorium klinik RS Siloam Ambon. Pemeriksaan kesehatan berkala ini menjadi faktor penting dalam menentukan kesehatan seseorang yang bertujuan untuk mendeteksi ada atau tidaknya penyakit dalam tubuh secara diri.
Pemeriksaan kesehatan berkala ini sudah menjadi agenda rutin setiap tahun sekali sebagai bentuk perhatian Kantor BPOM di Ambon terhadap kesehatan pegawainya. Pemeriksaan kesehatan yang dilakukan meliputi pemeriksaan fisik, darah rutin, urine, mata, jantung dan rontgen torax.
Kepala BPOM di Ambon, Hermanto, S.Si, Apt, MPPM menyampaikan dengan adanya pemeriksaan kesehatan berkala ini dapat meningkatkan kesadaran pegawai di lingkungan BPOM di Ambon untuk lebih memperhatikan kesehatan masing-masing. Harapannya dengan menjaga kesehatan tubuhnya maka setiap pegawai dapat selalu memberikan pelayanan yang prima bagi masyarakat (HLN).
Dapatkan informasi obat dan makanan terkini melalui ambon.pom.go.id / bpomambon.com
Follow juga akun medsos kami di Ig/tiktok/Twitter @bpom.ambon, Fb/Youtube Balai POM di Ambon. Layanan informasi dan pengaduan (gratis), silahkan hubungi (0911) 342-742 / 0811-4800-222. Katong siap layanan Basudara deng MANISE